EFEKTIFITAS TEKNIK KONSELING MINDFULNESS DALAM MENINGKATKAN REGULASI EMOSI SISWA DI SMP NEGERI 6 PADANG PANJANG

Authors

  • Reza Novita INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI BATUSANGKAR

DOI:

https://doi.org/10.32663/psikodidaktika.v7i1.2264

Keywords:

Kata Kunci: Regulasi Emosi, Teknik Konseling Mindfulness

Abstract

Labilnya emosi remaja dan kurangnya bimbingan dari guru BK/ Konselor serta orangtua mengakibatkan rendahnya regulasi emosi remaja. Remaja kurang mampu meregulasi emosinya karena dipengaruhi oleh lingkungan baik lingkungan keluarga, sekolah dan masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk melihat keefektifan teknik konseling mindfulness dalam meningkatkan regulasi emosi siswa di SMP Negeri 6 Padang Panjang. Jenis penelitian yang digunakan adalah pre-eksperimen dengan desain one group pretest-posttest. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah angket/ instrumen. Pengolahan data dilakukan menggunakan SPSS. Teknik konseling mindfulness diberikan kepada responden yang regulasi emosinya tergolong rendah. Dapat disimpulkan bahwa teknik konseling mindfulness efektif dalam meningkatkan regulasi emosi siswa di SMP Negeri 6 Padang Panjang

Downloads

Published

2022-06-30